x kilasbisnis.com skyscraper
x kilasbisnis.com skyscraper

Aktivasi Akun Wajib Pajak di Jatim I Tembus 179 Ribu hingga Awal Januari 2026  

Kilasbisnis.com, Surabaya - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Jawa Timur I mencatat peningkatan signifikan aktivasi akun dan pembuatan Kode Otorisasi Wajib Pajak di seluruh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) di wilayah kerjanya hingga awal Januari 2026.

Hingga 5 Januari 2026, jumlah aktivasi akun Wajib Pajak di Kanwil DJP Jawa Timur I mencapai 179.568 akun atau setara 54 persen dari target. Sementara itu, pembuatan Kode Otorisasi tercatat sebanyak 113.157 atau sekitar 39 persen.

Capaian tersebut mencerminkan komitmen Direktorat Jenderal Pajak dalam meningkatkan kemudahan akses serta kualitas layanan perpajakan melalui pemanfaatan teknologi digital. Aktivasi akun dan penggunaan Kode Otorisasi menjadi bagian penting dalam mewujudkan layanan perpajakan yang lebih cepat, aman, dan terintegrasi.

Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Kanwil DJP Jawa Timur I, Sugeng Pamilu Karyawan, mengapresiasi kinerja jajaran internal serta partisipasi aktif Wajib Pajak dalam mendukung transformasi digital tersebut.

“Capaian aktivasi akun dan pembuatan Kode Otorisasi ini menunjukkan bahwa transformasi layanan perpajakan digital berjalan ke arah yang semakin baik,” ujarnya, dikutip dari jatimkini.com.

Sugeng menjelaskan, aktivasi akun Coretax dapat dilakukan sebelum Wajib Pajak memanfaatkan layanan perpajakan melalui sistem tersebut. Hal ini bertujuan agar Wajib Pajak lebih siap dalam mengakses berbagai layanan perpajakan secara digital.

Ke depan, Kanwil DJP Jawa Timur I akan terus mengintensifkan kegiatan edukasi, pendampingan, dan asistensi kepada Wajib Pajak, baik melalui layanan tatap muka maupun kanal digital. Langkah ini dilakukan untuk memastikan seluruh Wajib Pajak dapat memanfaatkan layanan perpajakan digital secara optimal dan berkelanjutan.

Berita Terbaru
Kamis, 08 Jan 2026 11:23 WIB

Libur Nataru, Transaksi SPKLU PLN di Jawa Timur Naik 254 Persen  

PLN mencatat lonjakan signifikan penggunaan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Jawa Timur selama masa libur Natal dan Tahun Baru 2025/2026.
Senin, 05 Jan 2026 21:20 WIB

Jakarta Livin’ by Mandiri Resmi Luncurkan Skuad Lengkap Jelang Proliga 2026

Kilasbisnis.com, Jakarta - Bank Mandiri resmi meluncurkan skuad lengkap Jakarta Livin’ by Mandiri (JLM) untuk menghadapi kompetisi Proliga 2026 Putri. P
Senin, 05 Jan 2026 09:53 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Berawan Tebal dan Hujan Petir di Jawa Timur

Kilasbisnis.com, Surabaya - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Juanda Sidoarjo merilis prakiraan cuaca untuk wilayah Jawa
Senin, 05 Jan 2026 09:43 WIB

Hari Terakhir Nataru, KAI Commuter Surabaya Bersiap Hadapi Arus Balik Pekerja

Kilasbisnis.com, Surabaya - KAI Commuter Wilayah 8 Surabaya mencatat pergerakan penumpang yang signifikan sepanjang masa angkutan Natal dan Tahun Baru
Jumat, 02 Jan 2026 15:50 WIB

PLN Resmikan HRS Merah Putih 2.0, Manfaatkan Hidrogen Berlebih PLTU Rembang

PLN Nusantara Power meresmikan fasilitas pengisian hidrogen generasi terbaru di Rembang sebagai bagian dari penguatan ekosistem hidrogen nasional.
Jumat, 02 Jan 2026 15:44 WIB

Libur Nataru, Turis Asing Ramai Pilih Kereta Api Keliling Jawa

Kilasbisnis.com, Surabaya - Lonjakan minat wisatawan mancanegara menggunakan kereta api selama libur Natal dan Tahun Baru mencerminkan pergeseran pola