x kilasbisnis.com skyscraper
x kilasbisnis.com skyscraper

PB Muaythai Indonesia Temui Menpora, Siapkan Roadmap Menuju SEA Games 2027

kilasbisnis.com, Jakarta — Ketua Umum Pengurus Besar Muaythai Indonesia (PBMI) AA LaNyalla Mahmud Mattalitti bertemu Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir untuk melaporkan program kerja dan agenda organisasi Muaythai Indonesia sepanjang 2026.

Pertemuan yang berlangsung Senin (12/1) sore itu juga dihadiri Ketua Harian PBMI RM Evi Siliadi, Sekretaris Jenderal PBMI Azwan Karim, serta jajaran pengurus PBMI lainnya. Dari pihak Kemenpora, hadir Sekretaris Menteri Gunawan Suswantoro dan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Surono.

LaNyalla mengatakan, PBMI memaparkan sejumlah program strategis yang disusun sejalan dengan persiapan menuju SEA Games Malaysia 2027. Menurutnya, persiapan harus dimulai lebih awal mengingat ketatnya persaingan di ajang tersebut.

“Kami melaporkan beberapa program dan rencana kegiatan PBMI di 2026, terutama yang sejalan dengan road to SEA Games Malaysia 2027. Persiapan harus dimulai dari sekarang,” kata LaNyalla dalam keterangannya.

Ia menjelaskan, PBMI berencana menggelar sejumlah kejuaraan berskala nasional maupun internasional di Indonesia. Agenda tersebut antara lain Indonesia Muaythai Championship Series, Nyala Combat, IFMA Asian Championship, IFMA Judge-Jury Workshop Series, Coaching Workshop Series, serta Kejuaraan Nasional dan PON Bela Diri.

Menurut LaNyalla, banyaknya ajang yang digelar diharapkan dapat meningkatkan jam terbang atlet sekaligus mendongkrak peringkat Indonesia di Federasi Muaythai Internasional (IFMA).

“Dengan lebih banyak event, atlet-atlet kita bisa sering bertanding sehingga nilai dan peringkat mereka di IFMA meningkat. Ini bagian dari roadmap menuju SEA Games,” ujarnya.

Selain pembinaan prestasi, PBMI juga menargetkan pengembangan industri olahraga Muaythai melalui pendekatan ke berbagai pemangku kepentingan, sponsor, hingga kerja sama hak siar televisi.

Menpora Erick Thohir menyambut positif program PBMI tersebut. Ia menilai, tantangan Indonesia di SEA Games Malaysia akan lebih berat karena tuan rumah berpeluang besar menjadi juara umum.

“Persaingan kita nanti praktis dengan Thailand dan Vietnam. Karena itu persiapan harus dimulai dari sekarang,” ujar Erick.

Ia berharap prestasi Muaythai Indonesia yang meraih perak pada SEA Games sebelumnya di Thailand dapat ditingkatkan menjadi emas di Malaysia. Menpora juga meminta PBMI segera berkoordinasi dengan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora agar program berjalan selaras dengan roadmap nasional yang disusun bersama KONI dan KOI.

Berita Terbaru
Selasa, 13 Jan 2026 15:36 WIB

KAI Daop 8 Surabaya Catat Pertumbuhan Penumpang Sepanjang 2025

Sepanjang 2025, jumlah penumpang kereta api di wilayah KAI Daop 8 Surabaya mencapai lebih dari 6 juta pelanggan
Senin, 12 Jan 2026 21:04 WIB

Terima Massa aksi jagal,Wakil Ketua DPRD Surabaya Dorong Dialog soal Relokasi RPH Pegirian

kilasbisnis.com, Surabaya — Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya Arif Fathoni menerima perwakilan massa aksi jagal Rumah Potong Hewan (RPH) Pegirian yang menggelar u
Senin, 12 Jan 2026 17:10 WIB

Tolak Relokasi RPH Pegirian, Ratusan Jagal dan Pedagang Daging Demo DPRD Surabaya Bawa Sapi

Kilasbisnis.com, Surabaya — Ratusan jagal dan pedagang daging yang tergabung dalam Paguyuban Jagal dan Pedagang Daging Rumah Potong Hewan (RPH) Pegirian m
Senin, 12 Jan 2026 14:43 WIB

OJK Catat Kinerja Perbankan Menguat Sepanjang 2025, Kredit Tumbuh 7,74%

Kilasbisnis.com, Surabaya - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melaporkan kinerja perbankan nasional terus menguat sepanjang 2025 meski dihadapkan pada
Sabtu, 10 Jan 2026 12:52 WIB

Haul 2 Tahun Rizal Ramli, FJN Menghidupkan Pemikiran dan Mengenang Kebaikan RR

kilasbisnis.com, Surabaya - Forkom Jurnalis Nahdliyin (FJN) melaksanakan Haul 2 Tahun Rizal Ramli (RR) di Rumah Literasi Digital (RLD), pada 8 Januari
Kamis, 08 Jan 2026 19:31 WIB

Dukung Swasembada Pangan, Polda Jatim Panen Raya Jagung di Sidoarjo

kilasbisnis.com, Sidoarjo — Kepolisian Daerah Jawa Timur menggelar Panen Raya Jagung Serentak Kuartal IV Tahun 2025–2026 sebagai bagian dari dukungan terhadap p